Kapolri Apresiasi Jambore Karhutla 2025: Mari Kita Jaga Hutan Kita

Posted on

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengapresiasi langkah Pemprov dan Polda Riau dalam penyelenggaraan2025 di Riau. Jenderal Sigit mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menjaga hutan demi kelestarian alam.

“Hari ini kita bersyukur bahwa kita bersama-sama bisa melaksanakan Jambore Karhutla yang kita laksanakan di Riau, di mana kegiatan ini diikuti bersama-sama seluruh elemen baik OKP, mahasiswa, pramuka, TNI-Polri dan stakeholder lain akan dilaksanakan kegiatan Jambore,” kata Jenderal Sigit seusai membuka Jambore Karhutla di Taman Hutan Raya (Tahura) Sultan Syarif Hasyim, Minas Jaya, Kabupaten Siak, Jumat (25/4/2025).

Jenderal Sigit mengatakan Jambore Karhutla adalah bagian kesiapsiagaan pemerintah dalam mencegah bahaya kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Terlebih, kemarau panjang mengancam Provinsi Riau yang sangat rawan akan kebakaran hutan dan lahan.

“Kegiatan ini tentunya bagian dari upaya pemerintah Riau untuk mempersiapkan diri menangkal potensi ancaman karhutla, karena kita tahu beberapa bulan ke depan akan terjadi kemarau yang cukup ekstrem dan tentunya ini jadi perhatian bersama,” ungkapnya.

Jenderal Sigit mengapresiasi langkah Gubernur Riau Abdul Wahid dan Kapolda Riau Irjen Herry Heryawan yang bersinergi dan kolaborasi melakukan upaya mitigasi pencegahan kebakaran hutan dan lahan.

“Dan tentunya saya sampaikan apresiasi kepada jajaran Forkopimda Riau, Pak Gubernur, Pak Kapolda yang telah menyelenggarakan kegiatan Jambore Karhutla ini sebagai bentuk kepedulian kita terhadap alam,” katanya.

Lebih lanjut, Jenderal Sigit menyampaikan konsep green policing sejalan dengan upaya pelestarian lingkungan. Kegiatan penanaman pohon yang digencarkan Polda Riau diharapkan dapat menjaga kelestarian alam.

“Ada kegiatan green policing, kegiatan menanam bersama, dan ini tentunya menyatukan kita untuk melakukan gerakan bersama untuk menjaga alam kita, melindungi alam kita dan melestarikan lingkungan kita. Terima kasih kepada seluruh rekan-rekan dan stakeholder terkait, mudah-mudahan ke depan kita bersama-sama menghadapi ancaman karhutla dengan baik dengan menggerakkan seluruh stakeholder yang ada dan kita jaga hutan kita,” pungkasnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *