mengapresiasi proses pelaksanaan Operasi Ketupat Maung dalam penanganan arus mudik dan balik 2025 yang dilakukan oleh Polda Banten. Dia juga mengapresiasi dukungan TNI dan seluruh stakeholder yang terlibat dalam pelaksanaan penanganan mudik tahun ini.
Andra mengatakan hal itu dalam Apel Konsolidasi Operasi Ketupat Maung 2025 di Mapolda Banten. Menurutnya, pengamanan arus mudik dan balik tahun 2025 berjalan dengan aman dan terkendali.
“Berkat kerja sama kita semua, situasi kamtibmas arus mudik dan balik dapat terkendali dengan baik, mobilitas masyarakat berjalan dengan lancar,” kata Andra Soni dalam sambutannya, Senin (14/4/2025).
Dia mengatakan angka kecelakaan arus mudik di Banten dapat ditekan. Masyarakat bisa merayakan Lebaran di kampungnya masing-masing dengan selamat.
“Angka kecelakaan lalu lintas dapat ditekan dan masyarakat aman dan nyaman merayakan hari kemenangan,” paparnya.
Pencapaian pelaksanaan mudik yang lancar ini katanya berkat kekompakan berbagai pihak. Lembaga seperti Pemprov Banten, Polda Banten, TNI dan elemen pendukung menjalankan tugasnya dengan maksimal.
“Semoga kebersamaan, ketulusan dan kekompakan terus kita bawa dalam menjalankan tugas dalam pengabdian kepada masyarakat,” paparnya.