PDIP Bersinergi Bantu Prabowo, Ketua PKB Sambut Baik

Posted on

Ketua DPP PDIP Puan Maharani menyebut PDIP akan bersinergi membantu tugas Presiden Prabowo Subianto usai pertemuan dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri. Ketua DPP PKB Daniel Johan menyambut baik komitmen PDIP tersebut.

“Tentu bersinergi itu baik yah, dan itu sudah berjalan baik selama ini khususnya di parlemen, ini hanya penegasan saja,” kata Daniel Johan kepada wartawan, Senin (14/4/2025).

Daniel Johan menyebut bersinergi dalam menyongsong masa depan bangsa menjadi penting. Sebab, kata dia, tantangan ke depan semakin berat.

“Apalagi tantangan saat ini dan ke depan akan semakin berat sehingga sinergi mengatasi sejumlah krisis menjadi penting,” ucapnya.

Sebelumnya, Puan Maharani bersyukur pertemuan Prabowo dan Megawati akhirnya dapat terlaksana. Puan mengatakan pertemuan itu dalam rangka silaturahmi Lebaran.

“Ya, alhamdulillah kan saat silaturahmi di berbagai kesempatan yang saya hadiri, waktu itu kan saya juga dengan teman-teman dari Gerindra sudah mengatakan insyaallah bahwa dalam waktu yang dekat akan ada silaturahmi antara Ibu Mega dengan Pak Prabowo,” kata Puan di kompleks parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Senin (14/4).

“Alhamdulillah kemudian itu bisa terlaksana bahwa ada silaturahmi antara Ibu Mega dan Pak Prabowo dalam rangka silaturahmi di hari lebaran,” sambungnya.

Ketua DPR RI ini tidak merinci hal-hal yang dibahas dalam pertemuan Prabowo dan Megawati. Ia memastikan PDIP akan bersinergi membentuk Prabowo menjalankan tugas-tugas presiden.

“Ya, yang dibicarakan tentu saja hal-hal yang terkait bagaimana sama-sama bersinergi dalam membangun bangsa dan negara,” ucap Puan.

“Dan kemudian juga bagaimana kemudian PDI akan bersama-sama bersinergi untuk membangun, membantu, bersinergi dalam menjalankan tugas-tugas presiden ke depan bersama dengan Pak Prabowo,” lanjutnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *