Ketua Harian DPP Partai Gerindra bertemu dengan sejumlah petinggi Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Apa yang dibahas Dasco dan para petinggi PKS dalam pertemuan yang berlangsung hangat itu?
Berdasarkan unggahan Dasco yang dilihat infocom, Kamis (17/4/2025), Wakil Ketua DPR RI itu berbincang dengan Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf Al-Jufri. Terlihat di ruangan yang sama, Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini dan anggota DPR RI Idrus Salim Al-Jufri.
Wakil Ketua DPR RI itu mengenakan kemeja berwarna biru. Keempat tokoh ini terlihat bertemu dalam suasana yang hangat dengan sesekali tertawa bersama.
“Silaturahmi dengan Ketua Majelis Syuro PKS Habib Salim Segaf Aljufri bersama Ketua Fraksi PKS DPR RI Ustad Jazuli Juwaini dan anggota DPR RI Habib Idrus Salim Aljufri,” ujar Dasco dalam unggahannya.
Adapun Dasco belum lama ini bertemu dengan para pimpinan buruh. Dasco membahas soal nasib para buruh jika terkena pemutusan hubungan kerja atau PHK.
Tampak ada Said Iqbal, Jumhur Hidayat, dan Andi Gani Nena Wea. Kemudian, Dasco terlihat didampingi oleh Seskab Teddy Indra Wijaya dan Mensetneg Prasetyo Hadi.
PKS merupakan salah satu partai yang mendukung pemerintahan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. PKS saat ini juga tergabung dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus setelah sebelumnya berbeda pilihan dalam pemilihan presiden 2024 dengan mendukung Anies Baswedan.