Ramai Seruan di Inggris Ganti Nama Tempat yang Pakai Pangeran Andrew

Posted on

Seruan untuk mengubah nama jalan dan nama tempat yang menggunakan nama semakin gencar di . Hal ini setelah melucuti gelar pangeran dari Andrew yang terseret skandal seks .

Beberapa lokasi di berbagai wilayah Inggris, seperti dilansir media lokal Inggris, The Independent, Senin (3/11/2025), menggunakan nama sang pangeran yang kontroversial, dengan beberapa daerah telah memulai proses resmi untuk perubahan nama tersebut.

Salah satunya di Irlandia Utara, di mana para anggota dewan setempat akan membahas proposal pada November ini untuk mengganti nama jalan “Prince Andrew Way” di kota pesisir Carrickfergus, County Antrim.

Anggota dewan wilayah Mid and East Antrim, Aaron Skinner, mengatakan bahwa dirinya “ingin melihat jalan itu dinamai mendiang Ratu Elizabeth II”.

Perwakilan partai Aliansi, yang telah mengajukan permintaan ganti nama itu kepada dewan setempat, mengatakan bahwa warga di daerah tersebut telah sejak lama menyuarakan kekhawatiran atas nama jalan tersebut karena keterkaitan Andrew dengan Epstein, terpidana kejahatan seksual di Amerika Serikat (AS).

Andrew selalu membantah dirinya melakukan pelanggaran hukum terkait skandal seks Epstein, yang tewas di penjara saat menunggu persidangan kasusnya.

Skinner mengatakan dirinya “dibanjiri” telepon mengenai masalah ini sejak berita melaporkan Raja Charles melucuti gelar saudaranya tersebut.

“Sangat penting bagi kami untuk melindungi warisan kerajaan di Carrickfergus dan mempertahankannya, dan kami merasa sangat terhormat atas hal itu, namun, kami tidak merasa, terutama mengingat tindakan istana, bahwa pantas untuk menggunakan nama Pangeran Andrew,” ucapnya.

Ada beberapa lokasi lainnya di Irlandia Utara yang menyandang nama Pangeran Andrew, seperti Prince Andrew Gardens dan Prince Andrew Park yang bersebelahan di Belfast bagian selatan, dan Prince Andrew Crescent di Moygashel, County Tyrone.

Juru bicara Dewan Wilayah Borough Mid dan East Antrim mengatakan bahwa “setiap potensi perubahan nama jalan di wilayah tersebut perlu diajukan ke dewan untuk dipertimbangkan”.

Sementara juru bicara Dewan Kota Belfast, dalam tanggapannya, menyatakan bahwa: “Setiap permohonan penggantian nama jalan harus disertai petisi dari setidaknya sepertiga penduduk jalan tersebut, yang menunjukkan minat/dukungan untuk mengubah nama jalan tersebut”.

“Petisi harus menunjukkan nama yang diusulkan dengan pilihan kedua untuk nama jalan itu yang dicantumkan dalam petisi,” sebutnya.

“Permohonan beserta petisi pendukungnya kemudian diajukan kepada komite dan dewan untuk mendapatkan persetujuan guna melanjutkan permohonan,” jelas juru bicara tersebut.

Simak juga Video Tak Cuma Hilang Gelar, Pangkat Militer Pangeran Andrew Juga Akan Dicabut

Ada beberapa lokasi lainnya di Irlandia Utara yang menyandang nama Pangeran Andrew, seperti Prince Andrew Gardens dan Prince Andrew Park yang bersebelahan di Belfast bagian selatan, dan Prince Andrew Crescent di Moygashel, County Tyrone.

Juru bicara Dewan Wilayah Borough Mid dan East Antrim mengatakan bahwa “setiap potensi perubahan nama jalan di wilayah tersebut perlu diajukan ke dewan untuk dipertimbangkan”.

Sementara juru bicara Dewan Kota Belfast, dalam tanggapannya, menyatakan bahwa: “Setiap permohonan penggantian nama jalan harus disertai petisi dari setidaknya sepertiga penduduk jalan tersebut, yang menunjukkan minat/dukungan untuk mengubah nama jalan tersebut”.

“Petisi harus menunjukkan nama yang diusulkan dengan pilihan kedua untuk nama jalan itu yang dicantumkan dalam petisi,” sebutnya.

“Permohonan beserta petisi pendukungnya kemudian diajukan kepada komite dan dewan untuk mendapatkan persetujuan guna melanjutkan permohonan,” jelas juru bicara tersebut.

Simak juga Video Tak Cuma Hilang Gelar, Pangkat Militer Pangeran Andrew Juga Akan Dicabut