Seragam Petugas Haji 2025: Penyelenggaraan dan Pelayanan Jemaah

Posted on

(Kemenag) sedang menggelar Bimbingan Teknis Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) 2025 untuk melayani. Petugas haji pun dilengkapi dengan seragam serta atribut agar mudah dikenali jemaah.

Indonesia awalnya mendapat jatah 2.210 petugas haji 2025. Jumlah itu sekitar 1% dari total kuota jemaah haji RI yang mencapai 221.000. Terbaru, Arab Saudi mengembalikan kuota petugas haji RI menjadi 2% dari total kuota jemaah.

Kemenag pun menyiapkan seragam untuk para petugas haji agar mudah dikenali oleh jemaah RI selama berada di Saudi. Dilihat dari contoh seragam di lokasi Bimtek PPIH, Asrama Haji Jakarta, Kamis (17/4/2025), para petugas haji akan memakai kemeja biru muda dan rompi dengan warna biru yang lebih gelap.

Terdapat tulisan ‘Petugas Haji Indonesia 2025’ di bagian belakang rompi. Selain itu, terdapat logo Kemenag RI dan Badan Penyelenggara Haji RI di bagian depannya.

Petugas juga akan memakai topi hitam dengan tulisan Petugas Haji Indonesia 2025. Ada logo bendera Merah Putih di bagian depan topi dan lengan kanan kemeja.

Para petugas haji ini akan dibagi berdasarkan sejumlah fungsi dan daerah kerja. Petugas bakal melayani jemaah sejak kedatangan di Saudi, ibadah di Saudi hingga pulang lagi ke Tanah Air.

Petugas bakal melayani urusan hotel, konsumsi, bimbingan ibadah, transportasi, pelayanan jemaah lanjut usia, perlindungan jemaah, kesehatan, hingga media center haji. Jemaah diharapkan tidak ragu meminta bantuan para petugas haji. Petugas haji RI bakal siap membantu jemaah haji selama 24 jam.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *