Hujan deras di Desa Susukan, Kecamatan Bojonggede, Bogor, Jawa Barat, yang terjadi sejak pagi menyebabkan air sungai atau kali meluap. Akibatnya, permukiman warga tergenang banjir.
“Dikarenakan hujan deras dengan intensitas tinggi dan jebolnya tembok halaman rumah mengakibatkan aliran Kali Pesanggrahan meluap dan menggenangi halaman rumah warga,” kata Staf Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, Jalaluddin, Senin (12/1/2026).
Dia mengatakan peristiwa terjadi pada sekitar pukul 06.00 WIB. Ketinggian air mencapai 60 Cm saat kejadian.
“Dengan ketinggian sekitar 60 Cm,” jelasnya.
Tidak ada korban jiwa maupun luka dari kejadian tersebut. Tembok tersebut belum bisa diperbaiki karena air masih deras.
“Untuk tembok yang jebol belum mendapat penanganan. Dibutuhkan penanganan lebih lanjut dari pihak terkait,” ujarnya.







