Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho terus memantau perkembangan dugaan bullying yang bikin pelajar kelas 6 SD, MAR meninggal dunia. Agung akan mengawal kasus tersebut dan dipastikan akan memberikan pendampingan kepada keluarga.
Ketegasan itu disampaikan Agung setelah menemui keluarga korban, 23 November lalu. Orang nomer 1 di Kota Pekanbaru itu mendengar langsung curahan hati keluarga korban.
“Kami setelah menerima laporan sudah langsung ke rumah duka. Di situ berbincang dengan kedua orang tua dan keluarga soal insiden yang terjadi,” kata Agung, Selasa (25/11/2025).
Dalam kasus itu, Agung memastikan Pemerintah Kota Pekanbaru bakal memberi pendampingan ke keluarga. Khususnya terkait insiden yang menyebabkan korban meninggal dunia.
“Pemerintah Kota Pekanbaru tentu sesuai komitmen kita memberikan pendampingan kepada keluarga. Termasuk pihak sekolah dan Dinas Pendidikan sudah kami panggil untuk mengetahui seperti apa kejadian di lapangan dengan membentuk tim pencari fakta,” katanya.
Tim pencari fakta (TPF) ini nantinya akan mengusut fakta yang terjadi di sekolah. Sehingga terungkap dengan jelas insiden yang menyebabkan korban MAR meninggal dunia.
Kasus yang menimpa korban sendiri disebut menjadi duka mendalam. Untuk itu, harus ada evaluasi agar kejadian serupa tak terulang lagi.
“Kita berduka atas insiden ini. Makanya saya minta juga orang tua untuk ikut melakukan pengawasan dan guru lebih responsif atas apa yang terjadi di sekolah, tidak boleh ada kekerasan dalam bentuk apapun di sekolah,” tegas Agung.
Dalam kunjungan langsung bersama sang istri, Agung juga turut memberikan santunan. Termasuk meminta Dinas Pendidikan untuk melakukan pengawasan ketat dan evaluasi secara menyeluruh.
Diketahui MAR dilaporkan meninggal dunia pada Minggu (13/11) dini hari. Korban diduga meninggal akibat bullying di salah saru sekolah SD Negeri di Bukit Raya, Pekanbaru.
Keluarga melalui kuasa hukumnya, Suroto meminta kasus itu diusut tuntas. Terutama terkait dugaan penyebab kematian korban akibat dianiaya di sekolah saat mengerjakan tugas kelompok.
